Sabtu 25 Maret, 2023
Beranda Pemerintahan 2.000 Lebih Honorer Akan Ikut Seleksi CPNS Jalur Khusus

2.000 Lebih Honorer Akan Ikut Seleksi CPNS Jalur Khusus

suaranewspapua.com- SENTANI- Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Jayapura akan melaksanakan kebijakan Pemerintah Pusat dengan melakukan seleksi pengangkatan formasi khusus terhadap 2.000 lebih tenaga honorer di Kabupaten Jayapura, yang mana ini sesuai rekomendasi dari pemerintah pusat beberapa waktu lalu.

“Jumlah yang ada sekarang ini, untuk guru saja ada sekitar 1.000 lebih dan tenaga honor lain dari instansi lain juga ada sekitar 1.000 lebih,” kata Kepala BKPSDM Kabupaten Jayapura, Alex Rumbobiar kepada sejumlah awak media di Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah, Sentani, Kabupaten Jayapura, Selasa (8/9/2020) sore.

Semua tenaga honorer atau tenaga kontrak tersebut, lanjut Alex, dipastikan tidak bisa diakomodir keseluruhannya, jika nantinya kuota yang diberikan dari pemerintah pusat untuk Kabupaten Jayapura terbatas.

Kendati demikian, dirinya mengaku sampai saat ini untuk jumlah kuota penerimaan CPNS jalur khusus ini belum diterima oleh Pemerintah Kabupaten Jayapura.

“Karena dari sisi ketentuan, kita belum mendapatkan petunjuk teknis (Juknis), karena juknis itu menjadi pedoman untuk kita rekrut dan disitu ada ketentuan-ketentuan yang wajib untuk kita lakukan,” ujarnya.

Katanya, yang jelas untuk melaksanakan kebijakan Pemerintah Pusat itu, Pemerintah Kabupaten Jayapura telah siap, di mana saat ini sudah menyiapkan data sejak bulan lalu sesuai dengan surat edaran Bupati Jayapura yang sudah disampaikan kepada semua pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), bahkan sampai ke distrik untuk segera melaporkan kembali data-data itu. 

“Data tenaga honorer sementara ini yang sudah masuk di kami, untuk tenaga guru sudah lebih dari 1000. Kemudian untuk tenaga kontrak yang ada di OPD lain bahkan sampai distrik, data yang ada di kami juga sudah lebih dari 1.000,” tukasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Tim Gabungan TNI-Polri Menembak Mati KKB, Kapolda Papua : Enius Tabuni Bagian dari KKB di Kabupaten Puncak

Jayapura - Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri mengatakan Enius Tabuni atau ET (22) merupakan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB di wilayah...

Police Handles Shooting Case of Ojek Driver in Puncak Regency by KKB

Jayapura - The Puncak Resort Police are currently investigating the shooting of a motorcycle taxi driver named Irwan by the Armed Criminal...

Polisi Tangani Kasus Penembakan Terhadap Tukang Ojek di Kabupaten Puncak Oleh KKB

Jayapura – Kepolisian Resor Puncak saat ini tengah menangani kasus penembakan tukang ojek bernama Irwan yang dilakukan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB)...

Mengantisipasi Gangguan KKB, Irjen Fakhiri: Pengamanan Bandara Diperketat

JAYAPURA - Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri memastikan bahwa pengamanan di bandar udara (bandara) diperketat. Hal itu guna mengantisipasi...

Recent Comments