Sabtu 30 September, 2023
Beranda Pendidikan Polisi Ajarkan Membaca dan Berhitung Anak Suku Hubla

Polisi Ajarkan Membaca dan Berhitung Anak Suku Hubla

YAHUKIMO – Suku Hubla merupakan salah satu suku asli Papua yang kini banyak mendiami wilayah Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua.

Suku Hubla merupakan salah satu kalangan di Papua yang kesulitan mengakses pendidikan formal karena keterbatasan biaya.

Kondisi tersebut membuat Polri lewat Satgas Binmas Noken Operasi Damai Cartenz 2022 berkomitmen mengabdikan diri dalam memberi pendidikan dasar kepada anak-anak Suku Hubla lewat program Si Ipar.

Di wilayah Jalan Paradiso, Distrik Dekai, pada Selasa (30/8/2022). Personel Satgas Binmas Yahukimo yang dipimpin Ipda Made, SH., mengajarkan anak-anak membaca dan berhitung dengan pendekatan yang menghibur, seperti bermain sambil belajar, dan bernyanyi sambil belajar.
“Jadi untuk mendongkrak semangat belajar, kami juga telah menyiapkan snack untuk seluruh anak-anak”. Kata Ipda Made.

Di sela-sela belajar-mengajar, personel menyelipkan pendidikan tata krama untuk anak-anak di masa depan, sehingga moral anak-anak ini sudah terbentuk dengan baik.
“Modal membaca, menulis dan berhitung yang mereka kuasai akan mempermudah anak-anak dalam belajar ketingkat selanjutnya”. Ujarnya.

Di Waktu yang sama, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Ahmad Mustofa Kamal, menegaskan upaya memajukan pendidikan di Papua tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah semata.
“Polisi sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat, juga ikut memikul tanggungjawab ini. Karena ikut mencerdaskan bangsa, adalah bagian dari pengabdian yang tidak bisa dipisahkan dari Polri”.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

This is the story of Satpol PP who was shot by KKB in Oksibil

Jayapura- Simon Petrus Sroyer, an ASN Satpol PP of Pegunungan Bintang Regency who was the victim of an attack and shooting by...

Ini Kisah, Satpol yang ditembak KKB di Oksibil

Jayapura- Simon Petrus Sroyer, ASN Satpol PP Kabupaten Pegunungan Bintang yang menjadi korban Penyerangan dan Penembakan oleh KKB pada 19 September 2023...

Update on the Development of Law Enforcement in the Bintang Mountains Regency: 1 more KKB body and 1 Short Rifle were found

Oksibil. It was previously reported that in the early hours of Saturday (30/09/2023), joint TNI and Polri troops who were members of...

Update Perkembangan Penegakan Hukum di Kabupaten Pegunungan Bintang: Ditemukan 1 lagi jenasah KKB dan 1 Senpi Pendek

Oksibil. Diberitakan sebelumnya bahwa Pada sabtu (30/09/2023) dini hari, pasukan gabungan TNI Polri yang tergabung dalam Satgas Operasi Damai Cartenz berhasil melumpuhkan...

Recent Comments