Sabtu 9 Desember, 2023
Beranda Hukum&Kriminal Polda Papua Siapkan Dokter Independen Autopsi Jenazah Pendeta Yeremia

Polda Papua Siapkan Dokter Independen Autopsi Jenazah Pendeta Yeremia

suaranewspapua.com. JAYAPURA- Kepolisian Daerah Papua sedang menyiapkan dokter forensik independen untuk melakukan autopsi terhadap jenazah Pdt Yeremia Zanambani, yang ditemukan tewas akibat tertembak di kampung Hipadipa, Kabupaten Intan Jaya.

Persiapan saat ini sedang dilakukan termasuk dokter yang akan didatangkan dari Makassar, mengingat autopsi akan dilakukan di TKP.

“Dilibatkannya dokter independen ini agar masyarakat yakin akan netralitas pemeriksaan yang dilakukan, walaupun Polda Papua sendiri juga memiliki dokter forensik,” kata Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw, Jumat (23/10). Dikutip dari Antara.

Dia mengatakan autopsi akan dilakukan di sekitar makam jenazah Pdt. Yeremia, namun pelaksanaan belum dapat dipastikan karena sulitnya medan dan faktor keamanan.

Karena itulah berbagai persiapan saat ini sedang dipersiapkan sehingga autopsi dapat dilakukan tanpa hambatan, katanya. Selain autopsi, juga akan uji balistik guna mengetahui jenis senjata api yang digunakan.

Pdt. Yeremia Zanambani ditemukan meninggal di Kampung Bomba, Distrik Hipadipa, ketika sedang memberi makan ternak babinya, tanggal 19 September lalu.

Sebelumnya, tanggal 17 September, Pratu Dwi Akbar dari Yonif 711/RKS/Brigif 22/OTA, tewas ditembak KKB di Hipadipa.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

10 Months Held Hostage by KKB, Susi Air Pilot Captain Philips Said to be Still Alive

Jayapura - For almost 10 months, the Armed Criminal Group (KKB) led by Egianus Kogoya has held hostage the Susi Air pilot,...

10 Bulan Disandera KKB, Pilot Susi Air Kapten Philips Disebut Masih Hidup

Jayapura - Sudah hampir 10 bulan, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya menyandera pilot Susi Air, Kapten Philips Mark Merthens. Sampai...

Successful in Strict Action against Papuan KKB, Papuan Indigenous Youth Appreciate Cartenz-2023 Peace Ops Task Force

Jayapura- The success of the Cartenz-2023 Peace Operation Task Force in disclosing cases related to the Papuan Armed Criminal Group (KKB) and...

Berhasil Tindak Tegas KKB Papua, Pemuda Adat Papua Apresiasi Satgas Ops Damai Cartenz-2023

Jayapura- Keberhasilan Satuan Tugas Operasi Damai Cartenz-2023 dalam melakukan pengungkapan kasus-kasus yang berkaitan dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua dan Penindakan yang...

Recent Comments