Sabtu 9 Desember, 2023
Beranda Ekonomi Bisnis Pemprov Papua Segera Luncurkan Kampung Tangguh di Bidang Ekonomi

Pemprov Papua Segera Luncurkan Kampung Tangguh di Bidang Ekonomi

Suaranewspapua.com- JAYAPURA- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua dalam waktu dekat ini segera meluncurkan kampung tangguh guna mengantisipasi dampak COVID-19, salah satunya di bidang perekonomian.

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua Ridwan Rumasukun di Jayapura, Kamis, mengatakan dalam program kampung tangguh ini pihaknya bekerja sama dengan dengan jajaran Kepolisian Daerah (Polda) setempat.

“Jadi, kami akan memanfaatkan lahan-lahan atau tanah kosong milik Polda Papua yang tidak digunakan untuk ditanami serta dijadikan lahan pertanian,” katanya.

Menurut Sekda, jika sebelumnya pemerintah memberikan bantuan langsung berupa bahan pokok kepada masyarakat terdampak COVID-19, selanjutnya adalah bantuan atau stimulus bagi UMKM dan lain sebagainya.

“Jadi penguatan-penguatan bagi masyarakat kini dilakukan berupa bantuan dalam berusaha, seperti stimulus UMKM maupun penyediaan tanah untuk dijadikan lahan pertanian maupun perkebunan serta peternakan,” ujarnya.

Dia menjelaskan dalam kesepakatan bersama Polda Papua, keberadaan kampung tangguh ini nantinya tidak hanya dalam rangka memperbaiki perekonomian masyarakat, namun juga dalam integritas.

“Kampung tangguh ini diharapkan dapat tangguh dalam beberapa hal, seperti integritas, ekonomi, COVID-19 dan lain sebagainya,” katanya.

Dia menambahkan kampung tangguh ini akan dibentuk di tiap kabupaten/kota dan untuk sementara ini yang sudah berjalan di Kabupaten Keerom dan Jayapura.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

10 Months Held Hostage by KKB, Susi Air Pilot Captain Philips Said to be Still Alive

Jayapura - For almost 10 months, the Armed Criminal Group (KKB) led by Egianus Kogoya has held hostage the Susi Air pilot,...

10 Bulan Disandera KKB, Pilot Susi Air Kapten Philips Disebut Masih Hidup

Jayapura - Sudah hampir 10 bulan, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya menyandera pilot Susi Air, Kapten Philips Mark Merthens. Sampai...

Successful in Strict Action against Papuan KKB, Papuan Indigenous Youth Appreciate Cartenz-2023 Peace Ops Task Force

Jayapura- The success of the Cartenz-2023 Peace Operation Task Force in disclosing cases related to the Papuan Armed Criminal Group (KKB) and...

Berhasil Tindak Tegas KKB Papua, Pemuda Adat Papua Apresiasi Satgas Ops Damai Cartenz-2023

Jayapura- Keberhasilan Satuan Tugas Operasi Damai Cartenz-2023 dalam melakukan pengungkapan kasus-kasus yang berkaitan dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua dan Penindakan yang...

Recent Comments