Suaranewspapua.com – Biak, 1.030 pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif di Biak Numfor, Papua menerima bantuan corona dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Perwakilan Kementrian Pariwisata, Sutrisno Eko Syaputra menyampaikan bantuan diberikan sebagai bentuk kepedulian Kementrian Pariwisata dan Kepolisian Republik Indonesia yang mengalokasikan anggaran untuk 6.000 paket sembako di sejumlah provinsi.”Untuk di Biak Numfor disediakan 1.030 paket sembako.
Kami harap pandemi ini segera berlalu, sehingga sektor pariwisata kembali pulih,” jelasnya, Sabtu (4/7).Sementara itu Wakapolres Biak Numfor, Kompol Toni Upuya menuturkan kepolisian setempat selalu membantu seluruh instansi atau lembaga yang akan menyalurkan bantuan bagi warga terdampak corona.
Penyaluran akan disalurkan bertahap hingga Senin (6/7). “Kepolisian akan terus bersinergi dalam membantu kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Bupati Biak Numfor yang diwakili oleh Sekda Kabupaten Biak Numfor, Markus. O Mansnembra berterima kasih dengan bantuan dari Kementrian Pariwisata dan Kepolisian RI yang sangat memperhatikan dan peduli kepada masyarakat Biak Numfor di tengah pandemi COVID-19.
“Jangan dilihat dari jumlah atau besarnya bantuan, tetapi selalu bersyukur dengan apapun yang diterima dan bermanfaat bagi keluarga,” jelasnya.